Pelaksanaan Kegiatan Operasi Pasar oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkopukm) Provinsi Riau telah memasuki bulan Bovember tahun 2022, kegiatan ini dalam rangka menekan tingginya inflasi yang diakibatkan oleh kenaikan harga pangan.
Kegiatan Operasi Pasar telah dilaksanakan di 8 titik lokasi, dimulai pada hari Kamis tanggal 3 November 2022 yaitu di Kantor Camat Benai Kabupaten Kuantan Singgingi dan Kecamatan Sukajadi Kota Pekanbaru, selajutnya pada hari Senin tanggal 7 November 2022 di Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru, dilanjutkan pada hari Rabu tanggal 8 November 2022 di Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir, pada hari Kamis tanggal 10 November 2022 dilaksanakan di Kantor Lurah Talang Mandi Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis dan Kantor Lurah Sei Kijang Kabupaten Pelalawan, pada hari Jum’at tanggal 11 November 2022 dilaksanakan di Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu dan yang terakhir pada hari Sabtu tanggal 12 November 2022 dilaksanakan di Desa Muara Takus, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar.
Kegiatan Operasi Pasar di Kabupaten Kampar dirangkaikan dengan acara “Tour De Muara Takus” yang dibukai oleh Gubernur Riau Syamsuar dan dihadiri oleh Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM, mendukung pelaksanaan Operasi Pasar Pj Bupati Kampar mengatakan “Semoga kegiatan ini mendatangkan berkah dan income bagi UMKM. Dan juga bisa membantu pemulihan ekonomi masyarakat Riau”.
Disperindagkopukm Provinsi Riau berkolaborasi dengan beberapa OPD Provinsi antara lain Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Riau, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau, Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Riau serta Kantor Wilayah Bulog Riau Kepri serta perangkat daerah terkait di Kabupaten dan Kota serta perangkat Kecamatan dan Kelurahan yang turut mesukseskan kegiatan ini.
Komoditas yang dijual dalam Operasi Pasar adalah sembako berupa beras, gula pasir, tepung, dan minyak goreng dan telur ayam, produk pangan berupa cabe merah keriting, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih serta produk perikanan berupa ikan segar dan ikan olahan. Semua produk dijual dibawah harga pasar tradisional bertujuan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan harga pangan yang terjangkau.
Operasi Pasar akan terus dilaksanakan sampai dengan akhir tahun 2022, dengan harapan dapat membantu memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga pangan yang terjangkau serta menekan laju inflasi di Provinsi Riau.